Tahun 2014, Pemprov Sumsel Utamakan Reformasi Birokrasi

Hal ini terungkap dalam rapat membahas agenda pembangunan Provinsi Sumsel tahun 2014 di Griya Agung Palembang, Jumat (22/2/2013), yang dipimpin langsung Gubernur Sumsel H Alex Noerdin.

Rapat yang dihadiri para kepala dinas di lingkungan Pemprov Sumsel dan para unsur Muspida serta instansi termasuk Balai Besar Sungai Wilayah Sungai Sumatera (BBWS) dan Balai Besar Penyelenggara Jalan Nasional III Sumatera.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan (Bappeda) Sumsel dalam penjelasannya kepada gubernur dan hadirin mengatakan, lima agenda pembangunan di Sumsel tersebut selain reformasi birokrasi, juga penanggulangan kemiskinan dan pengurangan pengangguran

Agenda lainnya adalah pengembangan infrastruktur terutama aksesibilitas dan oulet termasuk kenyamanan beraktivitas bagi masyarakat dan pengembangan industri hilir serta perubahan iklim dan penanggulangan bencana.

 

www.sripoku.com