Koordinasi Teknis Perencanaan Pembangunan Nasional tahun 2024

Senin, 4 Maret 2024.

Kepala BAPPEDA Provinsi Sumatera Selatan, Ibu Regina Aryanti, ST., didampingi Kepala Bidang dilingkup BAPPEDA Prov. Sumsel, menghadiri Desk Kewilayahan Provinsi Sumatera Selatan dalam rangka Rapat Koordinasi Teknis Perencanaan Pembangunan Nasional tahun 2024, bertempat di Vasa Hotel, Surabaya, Jawa Timur. Desk dibuka dan dipimpin oleh Direktur Kelautan dan Perikanan, BAPPENAS RI, Bapak Mohamad Rahmat Mulianda, S.Pi., M.Mar.

Pada Rakortekrenbangnas ini Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan mengajukan 20 usulan kegiatan yang menjadi kewenangan pusat terdiri dari usulan kegiatan di sektor infrastruktur, pertanian, energi dan penanggulangan bencana. Kegiatan ini bertujuan untuk sinkronisasi dan harmonisasi perencanaan antara pusat dan daerah dalam pencapaian terget pembangunan nasional.

Turut hadir pada Rakortekrenbangnas tersebut Kasubbid, Fungsional Perencana, staf dilingkup Bappeda Prov. Sumsel. Kepala Dinas-kepala dinas, Balai-balai yang ada di Prov. Sumsel dan Kementerian/Lembaga yang terkait dengan usulan kewilayahan tersebut.