Rapat Penyusunan Buku Analisis MDGs Provinsi Sumatera Selatan 2015

 Dipimpin oleh Kasubbid Kependudukan dan Sumber Daya Manusia Bappeda Provinsi Sumatera Selatan, Ibu Ir. E$lly Suryani, M.Si didampingi oleh Kasubbid Kesejahteraan Rakyat dan Kebudayaan Bappeda Provinsi Sumatera Selatan, Ibu Dra. Sri Widayanti, SE., M.Si mewakili Kepala Bappeda Provinsi Sumatera Selatan, Ibu DR. Ekowati Retnaningsih, SKM., M.Kes.

Rapat penyusunan buku analisis MDGs Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2015 ini disampaikan pada rapat progress II dan analisis draft buku MDGs Sumsel 2015, dalam hal ini embahas jadwal kerja penyusunan buku analisis MDGs Sumsel. Adapun judul buku yang akan disampaikan yaitu Analisis Pencapaian Tujuan Pembangunan Milenium Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2011-2015, dibuka oleh Kasubbid Kependudukan dan Sumber Daya Manusia, Ir. Elly Suryani, M.Si. Dihadiri oleh Dewan Riset Daerah Provinsi Sumatera Selatan, FK Universitas Sriwijaya, serta Badan Pusat Statistik Provinsi Sumatera Selatan. 

Kemudian paparan disampaikan oleh Ibu Nyayu selaku Sekretaris Dewan Riset Daerah Provinsi Sumatera Selatan, terkait goals 2 dan goals 3 beserta macam targetnya.mengenai keadaan dan kecenderungan, determinan, dan upaya penting untuk percepatan capaian MDGs. Pada goals 2 membahas tentang pencapaian pendidikan dasar untuk semua, targetnya menjamin pada 2015 semua anak-anak, laki-laki maupun perempuan di manapun dapat menyelesaikan pendidikan dasar. Kemudian pada goals 3 membahas terkait pendorongan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan, targetnya menghilangkan ketimpangan gender di tingkat pendidikan dasar dan lanjutan di semua jenjang pendidikan tidak lebih pada Tahun 2015. (Admin)