Rapat Persiapan Launching Songket Palembang Sumatera Selatan, Sebagai Warisan Budaya Indonesia

Pertemuan tersebut dipimpin Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sumatera Selatan, Bapak Ir. H. Permana, MMA dan dihadiri dari unsur Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sumatera Selatan, Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sumatera Selatan, Dinas Pendidikan Provinsii Sumatera Selatan, Bappeda Provinsi Sumatera Selatan, Balitbangnovda Provinsi Sumatera Selatan, serta BPKAD Provinsi Sumatera Selatan.

Songket merupakan warisan budaya tak benda peninggalan kerajaan Sriwijaya. Terdapat 46 Motif songket yang menggambarkan kasta dan kedudukan masyarakat di Sumatera Selatan. Dari data 50.142 unit usaha IKM Sumatera Selatan, terdapat pengrajin tenun songket sebanyak 5.687 pengrajin yang tersebar di 17 kabupaten/kota se-Sumatera Selatan. Sumatera Selatan sendiri telah berpengalaman sebagai tuan rumah dalam melaksanakan Event Nasional dan Internasional, diantaranya : PON XVI Tahun 2004, WIEF (World Islamic Economic Forum) Tahun 2008, Sea Games Tahun 2013, PUIC Tahun 2014, MTQ International Tahun 2014, ASEAN University Games Tahun 2014, dan Persiapan menyambut Tuan Rumah ASEAN GAMES Tahun 2018 mendatang.

Tujuan dalam acara tersebut yaitu untuk melaunching dan mendeklarasikan bahwa "Songket sebagai Warisan Budaya Indonesia asal Sumatera Selatan", mengangkat dan menampilkan produk IKM Songket di Provinsi Sumatera Selatan, mempromosikan Diversifikasi Songket Sumatera Selatan.

Dalam hal ini, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sumatera Selatan, Bapak Ir. H. Permana, MMA menyampaikan bahwa kegiatan ini rencananya diperkirakan akan berlangsung pada akhir Agustus atau awal September 2015 mendatang, tepatnya di Palembang Sport and Convention Center (PSCC) yang akan dihadiri oleh 3000 orang. (Admin)