Percepatan Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional (PSN) dan Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian

Jakarta. Selasa, 21 Januari 2025.

Dalam rangka melaksanakan mandat dalam Peraturan Presiden Nomor 109 Tahun 2020 tentang Percepatan Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional (PSN) dan Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Nomor 12 Tahun 2024 tentang Perubahan Keenam Daftar Proyek Strategis Nasional dan target penyelesaian PSN di tahun 2024, Kepala BAPPEDA Provinsi Sumatera Selatan Ibu Regina Ariyanti, ST didampingi Kepala Sub Bidang Pengembangan Wilayah dan Lingkungan Hidup Ibu Ariyati, ST., MPA menghadiri Rapat Monitoring dan Evaluasi Proyek Strategis Nasional di Sektor Transportasi bertempat di Ruang Rapat Loka Kahuripan Gedung Ali Wardhana Kemenko Perekonomian Jakarta yang dilaksanakan oleh Deputi Pengembangan Kawasan Ekonomi dan Proyek Strategis Kementrian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia.