Launching Hasil Survei Penilaian Integritas (SPI) 2024

Palembang. Rabu, 22 Januari 2025.

Kepala Bappeda Provinsi Sumatera Selatan Ibu Regina Ariyanti, ST menghadiri Launching Hasil Survei Penilaian Integritas (SPI) 2024 diselenggarakan oleh KPK RI secara virtual bertempat di Auditorium Graha Bina Praja Provinsi Sumatera Selatan yang dihadiri juga oleh Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Selatan Bapak Edward Candra beserta Kepala OPD dilingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan.

Deputi Bidang Pencegahan dan Monitoring KPK RI Bapak Pahala Nainggolan mengatakan bahwa  pemberantasan korupsi dimulai dari pengenalan (area). Survei ini berbasis online, didesain untuk mengetahui area mana yang sering terjadi korupsi. SPI juga cermin bagi semua dan KPK menyediakan panduan untuk memperbaiki, dimana bisa digunakan di level nasional dan pemerintah daerah juga level organisasi