Pembangunan Fisik LRT 2017 Ditargetkan Selesai

Di tahun 2017 atau tahun ketiga pengerjaannya, infrastruktur penunjang ajang Asian Games 2018 itu ditargetkan bakal selesai dalam sisi pembangunan fisik hingga pemasangan rel lintasan.

"Tahun ini pihak kontraktor tengah fokus menyelesaikan bangunan lintasan bagian atas, mulai dari pier headgirder hingga parapet di setiap zonanya," ‎ujar Sekretaris Project Manajemen Unit LRT Sumsel, Ahmad Wahidin, ST,MT, Senin (9/1/2017).

Ia menerangkan, ‎sesuai perencanaan di tahun 2017, jadwal pengerjaan tinggal menyisahkan bagian atas dan persiapan pengeboran tiang LRT di Sungai Musi yang kini tengah berlangsung‎.

Untuk zona Sungai Musi, sejauh ini diketahui tengah dilakukan trial pengeboran atau uji coba. Sebab pemasangan tiang lintasan di Sungai Musi harus benar-benar diperhitungkan. "Selain itu dipasang juga sensor agar tidak mengganggu jembatan Ampera ketika alat tengah mengebor sungai. Jadi khusus wilayah ini harus benar-benar diperhatikan," jelasnya.

sumber : http://palembang.tribunnews.com/2017/01/09/pembangunan-fisik-lrt-2017-ditargetkan-selesai